SAJAK FATWA

Bocah kecil di perempatan
Dekil hitam membawa koran
Persetan terik, sesuap nasi
Tak paham nasib ada di jalan

Terlihat lampu menyala merah
Pertanda sedih memendam marah
Kerna koran tak berubah
Menggantung rezeki pada oplah

Bocah kecil di jalan raya
Melihat sedan orang kaya
Lewat saja angkuh tertawa
Tak paham takdir teraniaya

Bocah kecil jangan dilarang
Mencari makan, sekeping uang
Persetan fatwa kami buang
Jadi pemuka cuman melarang.

Vladimir Baihanovsky
19/10/09. 12:42. pm

0 komentar: